Selasa, 23 Agustus 2011

Pertemuan dengan ibu Nani

Sebut saja nama ibu ini adalah Nani. Kulitnya hitam pekat, rambutnya panjang dicat agak merah dan keriting. Aku bertemu untuk pertama kalinya dengan ibu Nani di Puskesmas. Saat itu kami belum saling kenal. Oh iya sebelumnya kami memang udah janjian mau ketemu.. :) Aku mendapat nomor telepon ibu Nani dari salah seorang teman yang sudah lebih dulu mengenal ibu Nani.

Singkat cerita, akhirnya kami sudah saling kenal. Selanjutnya ibu Nani mengajakku ke rumahnya. Cuaca di luar puskesmas saat itu agak gerimis. Namun kami tidak perduli dan tetap melanjutkan perjalanan ke rumah ibu Nani dengan berjalan kaki.

Sepanjang perjalanan menuju rumah ibu Nani, kami melewati sejumlah gang kecil yang becek dan juga pasar tradisional yang becek juga. Sekitar 15 menit perjalanan, tibalah kami di rumah ibu Nani. Rumah itu sangat sederhana sekali dan tergolong sempit. Hanya terdiri dari dua ruangan yaitu ruang tamu dan kamar tidur. Sedangkan kamar mandi dan dapur berada di depan rumah ibu Nani. Ya, di depan rumah ibu nani ada sepetak ruangan yang berfungsi sebagai dapur dan kamar mandi. Hanya sedikit perabotan yang ada di rumah ibu nani. Lemari, televisi, meja kecil dan beberapa buah kursi plastic. Suasana rumah ibu Nani pun agak berantakan.

Ibu Nani mempersilahkan saya duduk, kemudian memberikan saya minuman berupa air putih.

Di dinding rumah ibu Nani banyak terdapat foto dan beberapa penghargaan. Kemudian saya bertanya kepada ibu Nani tentang foto dan penghargaan itu. Lalu ibu Nani menjelaskan bahwa ia merupakan seorang kader posyandu keliling. Ibu Nani aktif dalam kegiatan posyandu dan puskesmas. Ibu Nani sering mengikuti seminar, pelatihan kader posyandu. Bahkan posyandu yang dipimpin oleh Ibu Nani mendapat juara I ketika ada perlombaan Posyandu se Kota Medan. Wow beruntung sekali saya bisa bertemu dengan Ibu Nani ini.. :)

Ibu Nani bercerita mengenai pengalamannya sebagai seorang kader. Ibu Nani bercerita dengan semangat dan antusias.

Ibu Nani sudah 10 tahun menjadi kader posyandu. Ketika saya bertanya tentang apa yang menjadi motivasi ibu Nani selama 10 tahun sudah menjadi kader posyandu, ibu Nani berkata “ saya senang aja melihat anak-anak bayi tumbuh dengan sehat”
Wah alasan yang sederhana sekali.. :)

0 komentar:

Posting Komentar